English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

SEJARAH SINGKAT PASCA SMK PON-PES CADANGPINGGAN

Sejarah Pecinta Alam yang ada di SMK PON-PES Cadangpinggan didirikan pada tanggal 07 Juli 2005. Pada awalnya anggota Pecinta Alam yang ada di SMK PON-PES Cadangpinggan adalah sekumpulan siswa-siswa yang gemar petualang dan menyukai akan lingkungan alam semseta serta jenuh akan situasi didalam sekolah yang tanpa ada aktifitas Ekstra Kurikuler satu pun kami pun menyadari akan keadaan itu karena SMK PONPES CADANGPINGGAN sendiri baru berdiri. Pada saat itu siswa SMK PONPES CADANGPINGGAN berencana mengikuti pelatihan Pecinta Alam di sekolah. Nama Pecinta Alam sendiri pun masih dalam perembukan mana yang pantas untuk Pecinta Alam yang ada di sekolah ini, akhirnya kami menamakan PANCA ( Pecinta Alam Negri Cadangpinggan) untuk nama P.A ( Pecinta Alam )sekolah ini, namun seiring berjalannya waktu kami seluruh anggota PANCA merubahnya dari nama PANCA menjadi PASCA, bahkan lahirnya PASCA sendiri lebih dulu dari pada OSIS. Kami pun mengikuti Pelantikan Pendidikan Latihan Dasar untuk yang pertama kalinya yaitu di lembang bandung pada tanggal 4-7 juli 2005 dengan format anggota awal yaitu Komarudin ”komeng”, Nuriman ”doyenk”, Moh. Cholid, Ridwan ”dolop”, Dwijo Sumantri ”Bejo”, Muawan Bisri “ciloez”, Agus Sumantri “boy”, Abd. Rozak, Hasan Sobari, Munawir Sajali “awink”, Fatchul Mubin, Karnoto, dan Ruston Nawawi. Tidak begitu lama Karnoto dan Ruston Nawawi Mengundurkan diri ruston Nawawi pindah sekolah dan Karnoto sendiri mengundurkan karena ada sesuatu hal yang tidak bisa memungkinkan untuk mengikuti Pelantikan DIKLATSAR. Setelah selesai Pelantikan kami membicarakan kembali tentang nama Pecinta Alam SMK PONPES CADANGPINGGAN. Salah satu dari teman kami mengusulkan bahwa namanya adalah PECINTA ALAM SMK CADANGPINGGAN ”PASCA”.
PASCA SMK PONPES Cadangpinggan didirikan atas Prakarsa Bapak Andi yang saat itu masih menjadi Guru Mekanik Mesin Motor, beliaulah yang memperkenalkan Siswa SMK PON PES Cadangpinggan kepada K.P.A Aktifis Lingkungan Alam Semesta (ALAS). Kedatangan K.P.A ALAS di sambut dengan tangan terbuka oleh pihak sekolah terutama Bapak Jaelani, ST. Pada saat Bapak Andi keluar dari sekolah, terus Bapak Jaelani, ST lah yang melanjutkannya
serta mendampingi perjalanan anak didiknya untuk melakukan perubahan di Sekolah ini yaitu dengan berdirinya sebuah Kegiatan Siswa dalam minat dan bakat yang biasa disebut dengan Ekstra Kurikuler.
Setahun sudah PASCA lahir, walaupun banyak pihak didalam sekolah yang meragukan akan sepak terjang PASCA namun diawal tahun lahirnya itu PASCA membuktikannya bahwa PASCA bisa berdiri dan membuktikan eksistensinya yaitu dengan turut serta mempromosikan nama sekolah SMK PON-PES Cadangpinggan yaitu dengan mendapat peringkat 1 Lomba Lintas Alam tingkat SMU Se- Kabupaten Indramayu pada tanggal 20 September 2006 serta pada saat itu PASCA menjadi Pecinta Alam SMU/sederajat termuda di Kabupaten Indramayu yang mampuh mendapatkan tropi Bupati. PASCA juga menjadi peserta bakti sosial yaitu sapu bersih sampah di Gunung Ciremai.
PASCA SMK PON-PES Cadangpinggan memiliki keyakinan bahwa “Tuhan bersama orang-orang pemberani”, dengan keyakinan tersebut diharapkan akan terlahirnya anggota-anggota P.A (Pencinta Alam) yang handal, mandiri, siap menjadi salah satu Ekstra Kurikuler yang teladan di sekolah dan diluar sekolah serta peduli akan lingkungan alam sekitar. Semoga……….!

Category:

0 komentar:

Posting Komentar

PASCA SMK PON-PES CADANGPINGGAN. Diberdayakan oleh Blogger.